• Posted by : Robbi Syahputra 21 Agu 2013

    Rahmad Darmawan - NET
    Seputar Timnas - Pelatih timnas U-23 Rahmad Darmawan sudah mengantongi 30 nama yang akan dipilih berkostum Garuda di SEA Games 2013. Gambaran didapat setelah menggelar seleksi selama tiga tahap sejak Juni lalu.

    Hanya saja, pelatih yang akrab disapa RD tersebut belum bersedia menyebutkan nama-nama pemain yang dikehendakinya. Dia masih akan memantau lagi di ajang Islamic Solidarity Games (ISG) Palembang, 22 September - 1 Oktober mendatang.  

    "Sejauh ini gambaran pemain sudah kami miliki dan lebih mengerucut lagi. Kami akan panggil 30 nama, meski yang dipakai dalam ISG hanya 23 pemain," kata RD, Selasa (20/8). 
    Dijelaskan, ajang ISG sekaligus dijadikan moment untuk beruji coba internasional. RD ingin melihat materi pemain lebih mendalam supaya tahu titik kelemahan dan kelebihan secara tim. 

    "Di ISG nanti, kami akan melihat lebih spesifik lagi gambaran pemain yang sudah kami dapat, baik kelemahan maupun kelebihannya. Kami tak punya target khusus karena ISG akan jadi ajang uji coba internasional sebelum SEA Games. Sehingga di event itu, diharapkan para pemain mampu meningkatkan performa mereka," ungkapnya.

    Meski ISG dibuka pada 22 September, namun cabang sepak bola akan diselenggarakan lebih awal, yakni 19 September. Rencananya, para pemain akan dikumpulkan tiga hari sebelum pertandingan atau 16 September mendatang. 

    "Pemanggilan ini juga menjadi bagian dari langkah kami untuk melihat kemampuan para pemain. Sedangkan, kuota untuk SEA Games, entry by name dilakukan dua minggu sebelumnya. Dari 30 pemain yang ada, hanya 20 pemain saja yang didaftarkan," ujar mantan pelatih Persija Jakarta, Sriwijaya FC dan Persipura Jayapura ini.[suaramerdeka]


    0 komentar

  • Copyright © 2013 - Unbreakable Machine Doll - Harajuku Shina - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan