• Posted by : Robbi Syahputra 25 Sep 2013

    Timnas U-19 - TRIBUN
    Seputar Timnas - Indra meliburkan pemain selama empat hari usai tampil sebagai juara Piala AFF U-19 sebelum kembali menjalani pelatnas. Pelatih tim nasional Indonesia U-19 Indra Sjafri kini sedang fokus mencari strategi yang tepat untuk meredam permainan agresif Korea Selatan di kualifikasi Piala Asia 2014 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, pada 8-12 Oktober 2013.

    Indonesia masuk ke dalam Grup G bersama Korea Selatan, Laos, dan Filipina di kualifikasi ini. Usai mengukir sejarah manis dengan merengkuh trofi Piala AFF 2013, kini skuat timnas U-19 diistirahatkan selam empat hari.

    Menurut Indra, di atas kertas timnya bisa mengimbangi permainan Laos dan Filipina. Namun tentang Korsel, pihaknya masih terus memikirkan strategi apa yang cocok untuk meredam permainan ofensif mereka.

    Agar bisa berlaga di putaran final, punggawa Garuda Muda harus terlebih dulu sukses di babak penyisihan grup. Minimal mereka harus menyabet posisi runner-up terbaik.

    Indra mengaku tidak akan menggunakan muka baru di kualifikasi nanti. Ia lebih memilih mempertahankan skuat juara yang ada, ditambah beberapa pemain yang sempat mengikuti Pelatnas di Sidoarjo.

    “Saat ini, seluruh staf dan pemain mendapat waktu libur empat hari. Tim kemudian akan kembali berkumpul pada tanggal 28 September, dan memulai latihan untuk menghadapi kualifikasi Piala Asia di Sidoarjo,” ujar Indra kepada Goal Indonesia.

    “Dari sekarang, kami tim pelatih sudah berpikir bagaimana mengatasi Korea Selatan. Sekarang biar pemain menikmati momen indah dulu. Setelah 22 tahun tidak juara, akhirnya Indonesia bisa berprestasi. Gelar ini tak hanya milik pemain dan ofisial saja, namun seluruh bangsa Indonesia," tegasnya.

    Sebetulnya, selain Indonesia, Laos, Filipina, dan Korsel, Grup G dihuni lima tim. Namun satu kontestan lagi, Guam, menarik diri berpartisipasi dengan alasan yang kurang jelas, sehingga Grup G akhirnya hanya berisi empat kontestan.

    Masing-masing juara grup, lima dari zona Barat dan empat dari wilayah timur, serta enam tim peringkat terbaik, otomatis akan lolos ke putaran final Oktober 2014. Ditambah tuan rumah Myanmar, akan ada 16 tim yang berlaga di putaran final Piala Asia U-19.

    Sementara itu, kebahagiaan double dirasakan oleh salah satu punggawa Timnas U-19, Ilham Udin Armaiyn. Tak hanya biaya menuntut ilmu yang akan ditanggung Badan Tim Nasional (BTN), Ilham juga dikabarkan bakal mendapat bonus Rp100 juta dari Ketua DPD Partai Golkar Maluku Utara, Ahmad Hidayat Mus.

    Bonus uang tunai tersebut, akan diserahkan Ketua DPD Partai Golkar Malut yang juga Bupati Kepulauan Sula itu pada 27 September 2013, atau bertepatan dengan pembukaan kejuaraan sepak bola AHM Cup di Ternate. Penghargaan diberikan, sebagai bentuk apresiasi kepada Ilham sebagai putra daerah yang mengharumkan nama Indonesia. (goal)

    0 komentar

  • Copyright © 2013 - Unbreakable Machine Doll - Harajuku Shina - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan