-
Posted by : Robbi Syahputra
7 Okt 2013
Michael Owen - net |
Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, akan kedatangan mantan-mantan punggawa terbaik The Red Devils, julukan MU, dimasanya. Ditantang Indonesia RED yang berisi Bambang Pamungkas, Bima Sakti, Ponaryo Astaman, hingga Ismed Sofyan, kehadiran United RED tentu menjadi penghapus dahaga para pendukung setia MU di Tanah Air.
Kabar gembira pun datang dari Owen. Pemain yang sepanjang karirnya sempat memperkuat Liverpool, Real Madrid, dan juga MU, menegaskan kedatangannya lewat video yang diunggah melalui jejaring sosial Facebook. Mantan bomber tim nasional (timnas) Inggris tersebut, menegaskan hadir di Jakarta untuk ambil bagian dalam ajang Battle of RED.
"Tentu ini sebuah kesempatan berharga bagi kamu untuk dapat bertanding bersama tim Indonesia RED. Saya akan ke Indonesia bersama Jonhsen, saha, dan David May," ungkapnya dalam rilis yang diterima SINDO, 6 September 2013.
Pasti hadirnya Owen menjadi bagian United RED, ternyata berdampak pada pembelian tiket langsung pertandingan tersebut. MC Pro Enterprise selaku promotor laga Battle of RED, mengaku jika sudah terjadi berbagai pemesanan tiket secara langsung. Dan yang melakukan pemasanan tidak hanya di Jakarta, tapi juga dari beberapa kota di Tanah Air seperti Medan dan juga Sulawesi.
"Persiapan laga Battle of RED yang akan digelar di SUGBK pada 23 Oktober mendatang, sejauh ini tidak ada masalah. Semuanya sudah berjalan dengan baik saat ini. Animo permintaan tiket juga terus meningkat. Jika gelaran ini berjalan sukses, bukan tidak mungkin skuad utama MU yang akan datang ke Indonesia," jelas Project Director MC Pro Enterprise, Frangky Paath.
Hadirnya Owen dkk di Jakarta ternyata sudah dinanti-nanti salah satu basis fans MU di Indonesia, United Indonesia. Kelompok suporter yang memiliki anggota 18 ribu orang ini, mengaku sudah banyak dimintai bantuan pemesanan memesan tiket. Tidak hanya di Jakarta, permintaan diakomodirnya tiket menyaksikan langsung laga tersebut di SUGBK, juga datang dari cabang-cabang United Indonesia di berbagai daerah.
"Kamu sudah diminta untuk mengakomodir rekan-rekan yang ada di luar daerah. Kami tentu sangat berharap, pihak panitia memberikan kemudahan bagi kami, agar teman-teman United Indonesia di berbagai pelosok juga bisa mendapatkan tiket dengan mudah," ungkap Ketua United Indonesia, Moris Megaloman. [sindo]
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar