• Posted by : Robbi Syahputra 17 Jul 2013

    Matias Ibo -  NET
    Seputar Timnas - Salah satu raksasa Premier League, Liverpool telah tiba di Jakarta dalam rangkaian tur pramusim ke Asia dan Australia. The Reds mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu, 17 Juli 2013 sekitar pukul 13.30 WIB. 

    Rombongan yang membawa 24 pemain The Reds disambut ratusan fans setianya. Mereka bahkan telah tiba di bandara sejak pagi hari. 

    Tidak banyak agenda yang bakal dijalani Liverpool hari ini. Namun menurut salah seorang pantia kedatangan Liverpool, malam ini rencananya tim dokter tim asal kota Merseyside bakal mengunjungi dua rumah sakit ternama yang ada di ibu kota. 

    Kedua rumah sakit itu adalah Rumah Sakit Harapan Kita dan Sakit siloam Hospital. Perwakilan Liverpool juga akan ditemani oleh salah seorang petugas yang paham dengan fasilitas rumah sakit. 

    "Benar saya yang akan menemani tim dokter Liverpool untuk meninjau rumah sakit tersebut," kata fisioterapis timnas, Matias Ibo saat dikonfirmasi mengenai perannya dalam kunjungan itu. 

    "Sebulan lalu tim dokter Liverpool juga sudah email aku minta tolong dalam peninjauan ke dua rumah sakit itu," beber Matias. 

    Menurut Matias, kunjungan ke dua rumah sakit tersebut merupakan bagian dari persiapan Liverpool dalam menghadapi berbagai kemungkinan selama berada di Indonesia. Apalagi, Sabtu besok, The Reds dijadwalkan akan bertanding melawan Indonesia XI di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta. Tim yang ditangani Jacksen F Tiago ini dihuni oleh para pemain timnas senior. 

    "Buat jaga-jaga mereka tinjau dua rumah sakit. Siloam ditinjau untuk melihat kelengkapan mengenai perlengkapan P3K-nya. Kalau ada yang patah tulang atau seperti apa. Nah untuk Harapan Kita, itu akan ditinjau dari segi perlengkapan untuk mengantisipasi terjadinya serangan jantung kepada pemain," sambung Matias.[viva]

    0 komentar

  • Copyright © 2013 - Unbreakable Machine Doll - Harajuku Shina - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan