-
Posted by : Robbi Syahputra
13 Jul 2013
Saat Jumpa Press Arsenal - LIPUTAN6 |
Ratusan fans Arsenal Indonesia yang sangat antusias untuk bertemu dengan idola mereka, telah memenuhi area hotel sejak siang tadi. Padahal acara baru digelar sore tadi sekitar pukul empat sore.
Acara ini sendiri berlangsung dalam pengamanan dan aturan ketat. Misalnya, para fans hanya diperbolehkan foto bareng dan dilarang untuk meminta tandatangan. Pemain Arsenal yang hadir di acara ini di antaranya Tomas Rosicky, Lukasz Fabiansky, Theo Walcott dan Olivier Giroud.
Antusiasme suporter Arsenal asal Indonesia cukup mengejutkan para pemain The Gunners. "Sempat terkejut melihat fans Arsenal Indonesia yang sangat antusias ini. Saya sangat senang berada di Indonesia," kata Rosicky sumringah.
Hal yang sama juga disampaikan Giroud yang mengaku bahagia bisa berkunjung ke Indonesia. "Ini pengalaan pertama saya berkunjung ke Indoensia. Dan saya merasa bahagia berada di tengah-tengah fans Arsenal Indonesia," kata Giroud.
Sementara itu, dalam acara ini, Direktur Marketing Telkomsel, Alistair Johnston mengatakan pihaknya senang bisa menjalin kerjasama dengan Arsenal yang dikenal sebagai salah satu klub Eropa yang memiliki banyak suporter di Indonesia.
"Kerjasama ini sebagai apresiasi terhadap para pelanggan yang juga fans Arsenal," kata Johnston yang juga mengungkapkan durasi kerjasama berlangsung satu tahun. Dalam acara ini sendiri, pihak Telkomsel telah memilih 400 fans untuk ikut dalam acara Meet & Greet.[viva]
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar